Title : Benarkah Lobak Sama Seperti Sawi?
Link : Benarkah Lobak Sama Seperti Sawi?
Benarkah Lobak Sama Seperti Sawi?
Nah untuk itulah juga saya hadirkan tulisan ini sekedar untuk menyimpan ilmu dan syukur-syukur bisa membantu orang lain.
Berikut uraian saya mengenai lobak dan sawi :
Lobak
Lobak adalah tumbuhan yang berbentuk umbi seperti wortel , tapi isi dan kulitnya berwarna putih .
Tanaman lobak berasal dari negeri Cina, tapi juga saat ini telah banyak diusahakan di Indonesia.
Tanaman ini mudah ditanam baik di dataran rendah maupun tinggi.
Tanah yang baik untuk tanaman lobak adalah tanah gembur, mengandung humus (subur) dan lapisan atasnya tidak mengandung kerikil (batu-batu kecil). Kemudian derajat keasaman tanah sekitar 5-6, sementara waktu tanam adalah musim hujan atau awal musim kemarau.
Sawi
Sawi adalah tumbuhan yang dimanfaatkan daun atau bunganya sebagai bahan pangan ( sayuran ), baik segar maupun diolah. Sawi mencakup beberapa spesies Brassica yang kadang-kadang mirip satu sama lain.
Di Indonesia penyebutan sawi biasanya mengacu pada sawi hijau. Selain itu, terdapat pula sawi putih yang biasa dibuat sup atau diolah menjadi asinan . Jenis lain yang kadang-kadang disebut sebagai sawi hijau adalah sesawi sayur (untuk membedakannya dengan caisim), kailan ( Brassica oleracea kelompok alboglabra ) dan sawi sendok (pakcoy atau bok choy).
Jadi intinya lobak dengan sawi itu berbeda, kenapa ?. Ya jelas, lobak kan umbinya yang dimanfaatkan untuk jadi makanan dan lain-lain, sedangkan sawi yang dimanfaatkan adalah daun dan bunganya.
Such is the article Benarkah Lobak Sama Seperti Sawi?
That's an article Benarkah Lobak Sama Seperti Sawi? this time, hopefully can benefit for you all. okay, see you in other article posting.
You are now reading the article Benarkah Lobak Sama Seperti Sawi? with the link address https://wcest.blogspot.com/2016/11/benarkah-lobak-sama-seperti-sawi.html